Ini Alasan RRQ Skylar Rehat Dari RRQ Hoshi Team

Ini Alasan RRQ Skylar Rehat Dari RRQ Hoshi Team
52 Views

liputangaming.com – Kabar mengejutkan datang dari dunia esports Indonesia! Schevenko “Skylar” Tendean, sang bintang RRQ Hoshi, secara resmi memutuskan untuk rehat dari skena kompetitif Mobile Legends di MPL Indonesia Season 15. Berikut ini alasan rrq skylar rehat dari rrq hoshi team.

Ini Alasan Kuat RRQ Skylar Rehat Dari RRQ Hoshi

Keputusan ini pertama kali diumumkan oleh CEO RRQ, Andrian Pauline alias Pak AP. Menurutnya, Skylar butuh waktu untuk beristirahat setelah melewati banyak musim yang penuh tekanan. Selain itu, ini juga menjadi momen bagi pemain lain untuk membuktikan diri dan mengembangkan kemampuan mereka di skena kompetitif.

Siapa Pengganti Skylar di Gold Lane?

Sebagai pengganti Skylar, RRQ mempromosikan Muhammad “Toyy” Rizky dari RRQ Sena ke tim utama. Meski gaya bermain Toyy berbeda dengan Skylar, Pak AP yakin bahwa Toyy memiliki keunggulan tersendiri yang bisa membawa angin segar bagi tim.

Skylar: Pilar Penting RRQ Hoshi

Sejak debutnya di MPL ID Season 8, Skylar telah menjadi salah satu pemain paling konsisten di RRQ Hoshi. Selama enam musim berturut-turut, ia selalu menjadi andalan di Gold Lane, menghadapi lawan-lawan tangguh dengan performa luar biasa. Namun, setiap pemain butuh waktu untuk rehat dan mengembalikan semangat, itulah yang terjadi pada Skylar di Season 15 ini.

Roster RRQ Hoshi MPL ID Season 15

Dengan absennya Skylar, berikut adalah formasi terbaru RRQ Hoshi:

  • EXP Laner: Rendy “DYRENNN” Syahputra
  • Jungler: Arthur “Sutsujin” Sunarkho
  • Midlaner: Hajirin “Rinz” Arafat
  • Gold Laner: Muhammad “Toyy” Rizky
  • Roamer: Said Ali “Idok” Ridho
  • Jungler/Subs: Praba “Hazle” Balakosa

Tanpa kehadiran sang “Raja Langit,” mampukah RRQ Hoshi tetap mendominasi MPL ID Season 15? Atau justru tim-tim lain akan mengambil kesempatan ini untuk merebut posisi teratas? Kita nantikan bersama!